Ini Dia Kelebihan dan Kekurangan Payroll Software Perusahaan!

Setiap perusahaan yang ada, pastinya wajib untuk membayarkan gaji karyawannya setiap bulan secara rutin.

Penggajian tersebut harus dilakukan dengan baik dan benar, agar tidak menimbulkan kerugian bagi karyawan maupun perusahaan. Salah satu cara yang banyak digunakan perusahaan saat ini yaitu dengan memakai payroll software.

Payroll software atau aplikasi payroll sendiri merupakan sebuah aplikasi yang berguna untuk memudahkan perusahaan dalam menjalankan sistem penggajian yang mereka miliki.

Nah, khusus pada artikel kali ini. Kita akan membahas mengenai kelebihan dan juga kekurangan payroll software yang banyak digunakan oleh perusahaan. Simak selengkapnya di bawah ini!

Hal-hal yang Perlu Diperhatikan

Ini Dia Kelebihan dan Kekurangan Payroll Software Perusahaan!

Sebelum kita melangkah lebih jauh pada inti pembahasan. Anda perlu memahami beberapa hal-hal yang perlu untuk diperhatikan terkait payroll, yakni:

1. Bonus atau Tunjangan

Selain mendapatkan upah atau gaji pokok. Karyawan juga biasanya akan mendapatkan bonus maupun tunjangan yang didasari dari performa kerja dan juga jabatan yang mereka miliki.

Komponen ini juga termasuk ke dalam perhitungan payroll yang harus diperhatikan oleh perusahaan. Maka, pastikan bahwa dalam melakukan perhitungan payroll, Anda memasukan komponen ini ke dalam perhitungan.

2. Pajak dan Potongan Wajib

Komponen selanjutnya harus dimasukkan ke dalam perhitungan payroll yaitu pajak dan potongan wajib lainnya.

Setiap karyawan diwajibkan membayarkan pajak penghasilannya kepada negara. Selain itu, ada juga potongan wajib lainnya yang harus dibayarkan, seperti BPJS Kesehatan dan Ketenagakerjaan.

Perlu dicatat, bahwa pajak penghasilan atau PPh 21 hanya wajib dibayarkan oleh karyawan yang memiliki penghasilan kena pajak. Sedangkan karyawan dengan penghasilan tidak kena pajak, tidak perlu untuk membayarkan pajak penghasilannya.

3. Cuti dan Absensi

Komponen terakhir yaitu perihal mengenai cuti maupun absen saat bekerja. Perusahaan perlu memperhatikan jumlah cuti dan juga absen yang dimiliki oleh karyawan.

Sebab kedua komponen di atas, dapat mempengaruhi jumlah upah atau gaji yang akan diberikan perusahaan nantinya. Semakin sering seorang karyawan absen saat bekerja, maka semakin sedikit juga gaji yang ia dapatkan.

Kelebihan Payroll Software

Aplikasi payroll diciptakan untuk memberikan kemudahan bagi perusahaan dalam mengelola aktivitas payrollnya. Oleh karena itu, berikut ini adalah beberapa kelebihan yang diberikan oleh aplikasi satu ini, diantaranya:

1. Mempercepat Proses Penggajian

Kelebihan yang pertama yaitu mempercepat proses penggajian karyawan. Melakukan proses penggajian dengan cara manual, tentunya akan memakan banyak waktu dan juga tenaga.

Pada payroll software, segala proses tersebut dapat dilakukan dengan cepat dan mudah. Sebab, segala proses dilakukan secara otomatis melalui sistem yang ada.

2. Meminimalisir Human Error

Proses payroll yang dilakukan secara manual akan meningkatkan potensi terjadinya human error saat melakukan penginputan.

Kesalahan dalam penginputan akan merugikan perusahaan dan juga karyawan. Guna mencegah hal tersebut, maka penting untuk menggunakan payroll software yang berkualitas dan sesuai dengan kebutuhan perusahaan.

3. Praktis dan Akurat

Kelebihan selanjutnya yaitu proses perhitungan akan memiliki hasil yang lebih akurat, sebab segala aktivitas perhitungan akan dilakukan secara otomatis berdasarkan data yang ada.

Selain itu, Anda juga tidak perlu melakukan semuanya secara manual, seperti menggunakan microsoft excel. Anda hanya perlu mengikut langkah-langkahnya, dan hasil perhitungan pun akan keluar dengan sendirinya.

Kekurangan Payroll Software

Setelah Anda mengetahui apa saja kelebihan dari aplikasi ini. Maka selanjutnya, Anda juga perlu untuk memahami apa saja kekurangan dari menggunakan aplikasi payroll di perusahaan, yakni:

1. Keamanan Data Tidak Terjamin Sepenuhnya

Kekurangan yang pertama yaitu, data-data yang Anda masukkan ke dalam aplikasi tersebut tidak terjamin aman sepenuhnya.

Bisa saja, data-data tersebut berakhir di tangan orang yang salah, dengan cara memanfaatkan data tersebut untuk keuntungan pribadinya.

2. Menambah Pengeluaran Perusahaan

Meskipun aplikasi payroll dapat memberikan beragam keuntungan dan kemudahan bagi perusahaan. Namun tetap saja, perusahaan harus mengeluarkan dana lebih untuk menggunakan aplikasi tersebut.

Bahkan tidak sedikit perusahaan yang menilai, membayar pekerja khusus lebih murah ketimbang membayar software itu sendiri.

3. Potensi Error Tetap Ada

Menggunakan payroll software memang dapat mengurangi potensi terjadinya human error. Namun, potensi aplikasi tersebut mengalami error atau bahkan kerusakan pun tetap ada juga.

Oleh sebab itu, perusahaan perlu melakukan pertimbangan yang matang, sebelum memutuskan untuk beralih menggunakan software ini di perusahaan.

Kesimpulan

Berdasarkan poin-poin di atas, maka dapat disimpulkan penggunaan software payroll di perusahaan tetap memberikan banyak keuntungan disamping kelemahan yang diberikan.

Karena sifatnya yang penting, maka perusahaan sebisa mungkin harus mengurangi risiko terjadinya kesalahan dalam melakukan perhitungan payroll. Maka dari itu, penting untuk memilih payroll software yang terbaik dan terlengkap, seperti yang ada pada LinovHR.

Software Payroll LinovHR sudah terpercaya dan terjamin kualitasnya di antara software-software lainnya.

Memiliki sistem yang sudah terintegrasi antara satu sama lain, sehingga memudahkan perusahaan dalam mengelola administrasi karyawan, tidak hanya payroll melainkan hal-hal lainnya, seperti absensi, rekrutmen, pengajuan cuti, lembur, izin, hingga pada penilaian kinerja karyawan.

Kerennya lagi, software payroll LinovHR sudah terintegrasi dengan sistem cloud, sehingga data karyawan dan juga perusahaan Anda tersimpan secara aman dan rapi di dalam server khusus penyimpanan. Tunggu apa lagi? Coba demonya sekarang juga, GRATIS!

Demikian pembahasan mengenai kelebihan dan kekurangan payroll software perusahaan. Semoga bermanfaat!

Tinggalkan komentar